Lompat ke isi utama

Berita

Pertemuan Bawaslu dan Kemendes PDTT : Sinergi Kembangkan Pengawasan Partisipatif Pemilu Desa

Pertemuan Bawaslu dan Kemendes PDTT : Sinergi Kembangkan Pengawasan Partisipatif Pemilu Desa

Badan Pengawas Pemilihan Umum- Bawaslu bersama Kementerian Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal, dan Transmigrasi (Kemendes PDTT) menyepakati untuk mengembangkan nilai-nilai pengawasan partisipatif pemilu dalam masyarakat desa. Bawaslu juga mengajak Kemendes untuk mengingatkan para kepala desa (kades) agar menjaga netralitasnya dalam ajang Pemilu dan Pemilihan Tahun 2024.

Dalam pertemuan dengan Menteri Desa PDTT (Mendes PDTT) Abdul Halim Iskandar serta jajarannya, Anggota Bawaslu Lolly Suhenty dan Puadi bersama jajaran membahas tentang upaya yang sudah dilakukan oleh Bawaslu dan kerjasama  mengajak sinergi pada pemilu serentak tahun 2024 mendatang.