Lompat ke isi utama

Berita

Dilatih oleh Paspampres, CPNS Bawaslu TA 2021 mengikuti Pembekalan di Gunung Salak Bogor.

Dilatih oleh Paspampres, CPNS Bawaslu TA 2021 mengikuti Pembekalan di Gunung Salak Bogor.

MuaraduaBadan Pengawas Pemilihan Umum (Bawaslu) Kabupaten OKU Selatan menghadiri Undangan mendampingi pemeriksaan kesehatan dan penandatanganan pakta integritas CPNS Bawaslu TA 2021 dan mengikuti pemantapan nilai – nilai kebangsaan bagi CPNS TA 2021, yang berlangsung digunung salak bogorpada 16 – 18 Mei 2022 kemarin.


Kegiatan dihadiri langsung oleh Kepala Sekretariat Bawaslu OKU Selatan Bahdozen Hanan, S.Pd., M.Si, adapun nama – nama CPNS TA 2021 sebagai peserta yang bertugas di Bawaslu OKU Selatan adalah, 1. Ardi Setiawan, 2. Lintang Arafah, 3. Maria Simaremare, 4. Shofi Nindya Kuswanti.

Diharapkan para peserta dapat mengikuti kegiatan dengan baik dan penuh tanggung jawab, apalagi dilatih oleh Paspampres, tentu momentum yang tidak biasa dan perlu jadi perhatian bersama sebagai abdi negara, diperlukan kedisplinan dalam segala bidang baik lisan atau aksi kegiatan dijelaskan oleh Bahdozen Hanan.

“Apa yang perlu diantisipasi oleh setiap abdi negara dalam menuju gelanggang perjuangan yang sesungguhnya, tentu pada kegiatan ini diharapkan dapat terjawab sesuai dengan apa yang kita inginkan, Apalagi Tahapan Pemilu tahun 2024 akan segera dimulai,” Tutup Mbah Dozen Panggilan Akrab Kepala Sekretariat Bawaslu OKU Selatan.

Penulis & Editor : Arahman Junianto, S.Pd